Breaking News

Pelaku Pengedar Uang Palsu Di Cileungsi Di Amuk Warga,Modusnya Jadi Customer Online Ternyata!!

Foto : Pelaku pengedar Upal di Matland Transyogi Cileungsi yang di borgol petugas keamanan security nyaris di amuk warga.

Cileungsi|suarapubliktvnews.com, - Diduga pelaku pengedar uang palsu menyasar ojek online (Ojol) di wilayah kawasan Metland Transyogi, Desa Limusnunggal, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sabtu (26/01/2025).

Dalam kejadian tersebut, adanya sebuah rekaman video amatir warga yang sedang merekam pelaku saat di amankan petugas keamanan Matland, dalam video terduga pelaku pengedar uang palsu nyaris di amuk masa.

Salah satu warga yang menjadi saksi Firman (25) kepada suarapubliktvnews.com mengatakan kejadian berawal pelaku memesan ojek online dengan jarak pendek namun ketika hendak melakukan transaksi pembayaran ojek online yang akan menjadi korban curiga dan memeriksa uang tersebut ternyata palsu.

"Iya dia modusnya mesen ojek online pas bayar pake duit 100 ribu ketahuan sama ojek online," kata Firman kepada wartawan.

Firman juga mengungkapkan dugaan sindikat pengedar Upal ini, dengan modus pesan ojek online bukan untuk yang kali pertama hal itu sering terjadi dengan korbannya ojek online lainnya.

"Itu bukan yang pertama temenya banyak yang bilang jadi korbannya," ungkap Firman. 

Selain  itu, kata Firman lagi, pelaku melakukan modus Penukaran uang palsu terhadap ojek online dengan uang pecahan seratus ribu dan pelaku membawa uang 500 ribu. 

"Pelaku pake uang 100 ribu dengan mesen ojek jarak pendek trus uang yang dia bawa info dari tukang ojek 500 ribu dibuang kejalan, pelaku juga sempat dihajar warga," Pungkasnya. 

Sementara saat ini terduga pelaku diamankan oleh pihak keamanan metland transyogi dan dibawa  ke mapolsek Cileungsi untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.


Reporter : F.Satrio

© Copyright 2022 - suarapubliktvnews.com